Bubur Jagung
- 300 gram jagung manis pipilan
- 1/2 butir telur kocok lepas
- 2 lembar daun pandan, potong 2 bagian
- 600 ml air
- 300 ml santan dari 1 butir kelapa
- 3 sdm gula pasir
- 1 sdm tepung maizena, larutkan
- 1/4 sdt garam
Cara Membuat :
1. Masukkan jagung manis pipilan ke dalam panci, masukkan daun pandan dan air. Nyalakan api dan aduk sebentar. Masak hingga mendidih selama 15 menit.
2. Masukkan gula pasir, garam dan santan kental. Aduk rata, masak kembali hingga mendidih.
3. Masukkan maizena ke dalam telur yang dikocok lepas, aduk dengan sendok hingga tercampur.
4. Kecilkan api, masukkan ke dalam santan mendidih sambil diaduk. Masak hingga mendidih.
5. Matikan api dan siapkan mangkuk saji.
6. Aduk kemudian tuang bubur ke dalam mangkuk saji.
7. Hiasi dengan potongan daun pandan.
8. Siap disajikan.
----selamat mencoba----
0 Response to "Resep Bubur Jagung"
Posting Komentar